SOSIALISASI KAPASITAS FORUM ANAK, KEGIATAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT KELURAHAN ORO-ORO DOWO
KIM-RoDoWo, – Kelurahan Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Sabtu, Siang, (5/11), acara Sosialisasi Kapasitas Forum Anak Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat.
Kegiatan Peningkatan Kapasitas Anak dibuka oleh Pak Lurah Kelurahan Oro-oro Dowo, dan hadiri oleh Pengurus Forum Anak Kelurahan serta dihadiri kurang lebih 40 peserta. (5/11/2022)
Sandy ketua Forum Anak tidak kelihatan dalam acara tersebut dikarenakan ada satu hal dan diwakili salah satu pengurus ketika ditemui oleh awak media KIM Ridowo.
Solikin, Lurah Rodowo menyampaikan bahwa pentingnya pendampingan anak sejak dini menghadapi era digital saat ini, dan juga sangat pentingnya pendampingan orang tua serta masyarakat terhadap pembentukan karakter anak.
“Marilah kita ciptakan lingkungan kita ramah anak. Anak adalah generasi masa depan bangsa disamping harapan keluarga.” Tutur Pak Lurah.
Lurah Solikin, serius dalam penanganan lembaga kelurahan (LK) yang ada di lingkungan Kelurahan Oro-oro Dowo. Hampir seluruh LK (lembaga kelurahan) sudah terbentuk dan berjalan lancar, mulai dari LPMK sampai kepemudaan dan forum anak.
Lebih lanjut, 3 hari ini berturut-turut pemantapan dan pembentukan LK kelurahan sedang berlangsung. Kemarin, (3/11) pembentukan pengurus Kaderling (kader lingkungan) yang baru dan pembenahan kepengurusan TP PKK kelurahan Rodowo.
Rizky Fadilah sebagai ketua baru kaderling periode 2021-2023 menggantikan Alm. Ninuk Setyori yang berhalangan tetap, dalam forum musyawarah tersebut dipimpin oleh Wari Soetardjo didampingi oleh Pak Solikin.
Forum Anak kelurahan menghadirkan sebanyak 40 lebih untuk mengikuti pemantapan materi Kapasitas anak dalam pemberdayaan masyarakat di sajikan oleh Achmad Lutfi dari Pendamping Forum Anak Kota Malang.
Achmad Lutfi merupakan Pengurus Forum Anak Kota Malang memberikan materi pelatihan “Sosialisasi Kapasitas forum anak”.
Bagaimanapun juga, kegiatan tersebut diatas diharapkan anak – anak dapat berperan sebagai motor penggerak dan sebagai Pendidik Sebaya, Khususnya dalam melakukan upaya pemenuhan hak dan pelaksanaan kewajiban anak di samping menggali potensi diri.
Semakin kokohnya peran dan partisipasi anak akan turut mendorong terwujudnya lingkungan ramah anak atau lingkungan “Layak Anak”, dimana partisipasi anak merupakan salah satu Indikator ketercapaian dari program kapasitas forum anak kelurahan Oro-oro Dowo khususnya dan daerah pada umumnya dalam pemberdayaan masyarakat. (Rzky/awik/k.red)